Enterin.id -Bagaimana Cara Pasang Sticker Bussid ? Nah, kali ini admin ganteng akan membahasnya di apps bussid. Bus Simulator Indonesia atau Bussid telah menjadi game simulasi mengemudi bus yang sangat populer di Indonesia.
Game ini menawarkan berbagai fitur menarik yang membuat pengalaman bermain menjadi lebih seru dan nyata.
Salah satu fitur yang dapat membuat pengalaman bermain semakin unik adalah kemampuan untuk mengganti stiker pada bus.
Cara Memasang Sticker Bussid
Stiker Bussid merupakan gambar atau logo yang dapat ditempelkan pada livery atau template bus, memberikan sentuhan kreatif dan personalisasi pada permainan.
Bagaimana cara memasang stiker Bussid dengan mudah dan keren? Simak tiga cara berikut yang bisa kamu coba.
#1. Pasang Stiker Bussid Melalui PixelLab
Cara pertama yang umum dilakukan adalah menggunakan aplikasi PixelLab, yang tersedia di Google Play Store atau toko aplikasi lainnya.
PixelLab memudahkan pengguna untuk mengedit gambar, teks, atau stiker dengan cepat. Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi PixelLab dan pilih menu “Double Kotak” di bagian bawah.
- Cari livery atau template bus yang ingin diubah, lalu pilih menu “From Gallery”.
- Pilih menu tengah di samping “Double Kotak”, lalu klik “Import” untuk mencari file stiker Bussid yang diinginkan.
- Sesuaikan posisi stiker dan klik “Save” setelah selesai.
#2. Pasang Stiker Bussid Melalui ZArchiver
Cara kedua lebih cepat dan mudah dengan menggunakan aplikasi ZArchiver, yang dapat diunduh melalui Google Play Store. Aplikasi ini berguna untuk mengelola file-file berformat zip atau rar. Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi ZArchiver dan cari file stiker Bussid yang telah diunduh.
- Pilih opsi “Ekstrak” untuk mengekstrak file.
- Setelah diekstrak, pindahkan file stiker Bussid ke folder Bussid dalam folder data game.
#3. Pasang Stiker Bussid Melalui Game Bussid
Mau memasang stiker di kaca Mod Bus , atau di Mod Truk? Kalian dapat memaai cara ketiga yakni terbilang paling mudah. Kamu bisa melaukannya langsung memasang stiker langsung melalui apps bussid. Berikut canya.
- Buka game Bussid, pilih menu “Garasi”, dan klik “Edit” pada bus yang ingin diubah.
- Pilih menu “Livery”, lalu klik “Impor” dan cari file stiker Bussid yang telah dipindahkan ke folder game Bussid.
- Pilih stiker yang diinginkan, tunggu proses impor selesai, dan simpan perubahan.
Demikianlah tiga cara mudah dan keren untuk pasang stiker Bussid. Kreativitasmu tak terbatas, dan hasilnya akan membuat tampilan bus Bussid menjadi lebih variatif dan menarik. Selamat mencoba!